Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Talkshow dan Skrining Kanker Serviks Berbasis Populasi

Becton, Dickinson and Company (BD) memperingati Hari Kartini dengan meluncurkan inisiatif untuk mendorong deteksi dini kanker serviks.

Bisnis.com, Jakarta - Becton, Dickinson and Company (BD), perusahaan teknologi medis global terkemuka, memperingati Hari Kartini dengan meluncurkan inisiatif untuk mendorong deteksi dini kanker serviks.

Upaya ini terinspirasi oleh semangat R.A. Kartini dalam memperjuangkan hak dan pendidikan bagi perempuan Indonesia.

Melalui kolaborasi dengan Rumah Sakit Kanker Dharmais di bawah naungan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, BD memperkenalkan pendekatan pengambilan sampel human papillomavirus (HPV)-DNA secara mandiri yang dirancang untuk memperluas akses perempuan terhadap skrining yang dapat mencegah kanker serviks. Inisiatif ini sekaligus memperkuat komitmen BD dalam meningkatkan akses layanan kesehatan, khususnya bagi perempuan di Indonesia.

Talkshow dan Skrining Kanker Serviks Berbasis Populasi
Warga melakukan pendaftaraan saat mengikuti kegiatanSkrining Kanker Serviks di Jakarta, Selasa (22/4/2025). Kegiatan yang diselenggarakan oleh Becton Dickinson (BD) Indonesia yang berkolaborasi dengan Rumah Sakit Kanker Dharmais tersebut untuk mendorong deteksi dini kanker serviks dalam rangka memperingati Hari Kartini. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
1 / 3
Talkshow dan Skrining Kanker Serviks Berbasis Populasi
Country Business Leader Becton Dickinson Indonesia Hari Nurcahyo (dari kanan) bersama dengan Ketua Tim Kerja Strategi Komunikasi, Informasi, & Edukasi Kesehatan Kemenkes Dhefi Ratnawati, Kasubdin Kesehatan Jakarta Barat Erizon Safari, Ketua Tim Kerja Penyakit Kanker, Direktorat Penyakit Tidak Menular Kementerian Kesehatan Triya Novita Dinihari dan Dokter Penelitian RSK Dharmais Widyorini Lestari Hanafi saat acara Talkshow dan Skrining Kanker Serviks Berbasis Populasi di Jakarta, Selasa (22/4/2025). Kegiatan yang diselenggarakan oleh Becton Dickinson (BD) Indonesia yang berkolaborasi dengan Rumah Sakit Kanker Dharmais tersebut untuk mendorong deteksi dini kanker serviks dalam rangka memperingati Hari Kartini. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
2 / 3
Talkshow dan Skrining Kanker Serviks Berbasis Populasi
Ketua Tim Kerja Strategi Komunikasi, Informasi, & Edukasi Kesehatan Kemenkes Dhefi Ratnawati (tengah) bersama dengan Country Business Leader Becton Dickinson Indonesia Hari Nurcahyo (kanan) dan Kasubdin Kesehatan Jakarta Barat Erizon Safari saat acara Talkshow dan Skrining Kanker Serviks Berbasis Populasi di Jakarta, Selasa (22/4/2025). Kegiatan yang diselenggarakan oleh Becton Dickinson (BD) Indonesia yang berkolaborasi dengan Rumah Sakit Kanker Dharmais tersebut untuk mendorong deteksi dini kanker serviks dalam rangka memperingati Hari Kartini. Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
3 / 3

Editor : Nurul Hidayat

Foto Lainnya

Bisnis Indonesia Premium.

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

Berita Terkini lainnya

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro