Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Kota Bandung kembali membuka Taman Alun-alun Bandung sebagai langkah uji coba pascapembangunan tahap satu yang telah rampung pada akhir tahun 2024.
Sejumlah warga yang di antaranya wisatawan domestik segera memanfaatkan area rumput sintetis taman di depan Masjid Raya Bandung tersebut untuk bertamasya.
Taman Alun-Alun Bandung buka setiap hari mulai pukul 08.00 pagi hingga 20.00 malam.
Bagi warga yang mencari tempat liburan hemat dan menyenangkan, taman ikonik ini bisa menjadi alternatif menarik.