Bisnis.com, JAKARTA - Bisnis Indonesia Learning & Education Center (BILEC) bekerja sama dengan Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri Kementerian Dalam Negeri menyelenggarakan pelatihan bertajuk “Kursus Komunikasi Publik dan Teknik Menghadapi Publik”. Kegiatan ini diikuti oleh 24 peserta dan bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dalam menyampaikan pesan secara jelas, persuasif, dan efektif kepada publik. Pelatihan ini juga menjadi wadah untuk memahami prinsip dasar komunikasi publik serta membangun hubungan positif dengan audiens.
Dalam pelatihan tersebut, peserta dibekali keterampilan menghadapi situasi krisis dan teknik mengelola komunikasi media. Dengan pendekatan yang interaktif dan aplikatif, program ini diharapkan mampu memberikan dampak nyata dalam meningkatkan kualitas komunikasi publik para peserta, khususnya dalam konteks birokrasi dan pelayanan masyarakat.