Bisnis.com, JAKARTA - Sejumlah pemudik Lebaran dari Pulau Batam tiba di Pelabuhan Pelindo Dumai, Riau.
Sebanyak empat armada feri cepat masing-masing dari Kepulauan Riau (Kepri) dan dari Malaysia tiba di pelabuhan tersebut membawa penumpang diantaranya pemudik yang akan merayakan Hari Raya Idul Fitri 2025 di kampung halamannya.