Bisnis.com, JAKARTA - Harga emas dunia diproyeksikan menyentuh level US$3.415 per ons pada pekan ini, setelah sebelumnya menembus rekor-rekor baru.
Melansir Bloomberg, pada awal pekan ini (21/4/2025), harga emas spot melonjak di atas US$3.378 per ons.
Pengamat pasar uang Ibrahim Assuaibi menyebutkan bahwa terdapat sejumlah faktor pendukung lonjakan harga emas, antara lain pernyataan Ketua The Fed Jerome Powell terkait pertumbuhan ekonomi AS yang diproyeksikan melambat terdampak kebijakan tarif impor.