Bisnis.com, JAKARTA - PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Ketapang, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, mencatat arus mudik Lebaran 2025 mulai mengalami peningkatan penumpang dari Pelabuhan Gilimanuk ke Pelabuhan Ketapang. Puncak arus mudik diperkirakan terjadi pada 26-27 Maret 2025, karena pada 28-29 Maret 2025 bersamaan dengan Hari Raya Nyepi.
Lalu lintas penyeberangan Pelabuhan Ketapang Banyuwangi akan ditutup mulai 29 Maret pukul 00:00 WIB dan akan dibuka kembali 30 Maret pukul 06:00 WIB, sedangkan dari Pelabuhan Gilimanuk akan ditutup mulai 29 Maret pukul 06:00 WITA dan dibuka kembali 30 Maret pukul 06:00 WITA untuk menghormati Hari Raya Nyepi.