Bisnis.com, JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat luas panen padi selama Januari 2025 sebesar 0,42 juta hektare.
Jumlah tersebut meningkat 0,12 juta hektare atau 41,84% dibandingkan dengan luas panen Januari 2024 sebesar 0,29 juta hektare.
Sementara produksi padi selama Januari 2025 mencapai 2,16 juta ton kualitas gabah kering giling (GKG) atau meningkat 42,32% dibanding luas panen periode yang sama.