Bisnis.com, BANDUNG - PT Indofood Sukses Makmur Tbk (Indofood Group) meresmikan fasilitas Taman Bermain Ramah Anak di area PAUD AI Madinah, Desa Kertajaya, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, pada Kamis (9/1/2025).
Fasilitas Taman Bermain Ramah Anak tersebut merupakan Program pengembangan PAUD yang menjadi salah satu program tanggung jawab sosial Indofood khususnya pilar building human capital.
PAUD Al Madinah dirintis sejak empat tahun lalu dan mendapat dukungan penuh dari Indofood, baik dalam bentuk peralatan, perlengkapan bermain, serta pelatihan untuk para pengajarnya.