Bisnis.com, JAKARTA - Pemerintah Indonesia mengirimkan bantuan menggunakan dua unit pesawat udara untuk penanganan dampak bencana gempa bumi yang melanda sejumlah daerah di Vanuatu.
Data dari BNPB mencatat belasan jenis bantuan dari Indonesia tersebut memiliki bobot seberat 50,5 ton dengan nilai Rp11.753.262.314 atau setara dengan US$726.904.
Selain bantuan logistik Pemerintah Indonesia juga memberangkatkan 15 personel paramedis yang terdiri atas lima dokter spesialis (bedah, ortopedi, penyakit dalam, anastesi, dan emergensi medis), tiga dokter umum, lima perawat, satu orang apoteker dan satu orang ahli bidang logistik.
Gempa bumi negara kepulauan Pasifik, Vanuatu, mengakibatkan 80.000 jiwa terdampak, termasuk 14.104 anak dan 769 penyandang disabilitas. Sebanyak 18 orang meninggal dunia, 200 mengalami luka-luka, dan 947 orang mengungsi ke gereja serta rumah penduduk di Manples, Britano, Kaweriki, dan Kona.