Bisnis.com, MAKASSAR – Kalla Toyota kembali menggelar Toyota Auto Show 2024 di Makassar, Sulawesi Selatan, 11-21 Juli 2024 di Mal Ratu Indah Makassar.
Kegiatan pameran yang digelar Kalla Toyota tersebut mampu menyumbang kontribusi 20% terhadap penjualan.
Adapun pada semester I/2024, Kalla Toyota mencatatkan penjualan sebanyak 8.500 unit. Tipe Rush menyumbang 25% disusul Agya dan Calya dan Avanza.