Bisnis.com, JAKARTA - Deretan truk pengangkut batu bara masih diparkir saat aksi lanjutan di halaman Kantor Gubernur Jambi, Telanaipura, Jambi.
Puluhan sopir pengangkut batu bara itu masih bertahan di lapangan kantor gubernur guna menuntut dibukanya kembali jalan nasional untuk dapat dilalui angkutan batu bara.