Bisnis.com, BONTANG - PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) berkomitmen menjaga produktifitas pertanian nasional dengan memastikan keamanan distribusi pupuk, terutama pupuk subsidi agar dapat disalurkan dan diterima petani tepat sasaran.
Peran pupuk dalam mendukung produktivitas pertanian menjadi krusial karena itu kepastian pasokan pun menjadi fokus utama petani yang bersiap menyongsong musim tanam berikutnya.
Semua terangkum dalam prinsip 6 Tepat yang dijalankan Pupuk Kaltim yakni tepat jenis, jumlah, harga, tempat, waktu dan mutu. Melalui produksi di lima pabrik amonia, lima pabrik urea dan tiga pabrik NPK serta 137 gudang yang tersebar di seluruh Indonesia.
Per November 2023, Pupuk Kaltim memastikan kesediaan sebanyak 244,937 ton stok pupuk urea bersubsidi, 10.991 ton stok pupuk NPK Phonska dan 45.490 ton NPK Formula Khusus, serta 422.681 ton pupuk urea non subsidi dan 24.586 ton NPK non subsidi.