Bisnis.com, JAKARTA - PT Kideco Jaya Agung menerima sejumlah penghargaan dalam Good Mining Practice (GMP) Award 2023 yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral.
Kideco, anak perusahaan energi terintegrasi PT Indika Energy Tbk., memperoleh apresiasi tertinggi peringkat Aditama untuk kategori Pengelolaan Teknis Pertambangan Batubara serta untuk kategori Aspek Pengelolaan Lingkungan Hidup Pertambangan Batubara.
Tak hanya itu Kideco juga menerima peringkat utama untuk Aspek Usaha Jasa Pertambangan Batubara dan Aspek Konservasi Batubara. Terdapat 394 badan usaha pertambangan dan pemegang Izin Usaha Jasa Pertambangan (IUJP) yang mengikuti penilaian apresiasi ini.